Pengerjaan saluran air ini selain memperlebar aliran sebagaimana jalur air terdahulu, juga menambah dan melebarkan aliran air di sepanjang jalan menur menuju sungai.
Jamus kunto menarget pengerjaan yang berasal dari pendanaan dana on call ini akan selesai selama sebulan ini.
" Terlebih ini juga musim hujan harapannya nanti cepet selesai juga sebagai uji coba terhadap aliran baru yang ditambahkan " Jelasnya.
Selain pengerjaan di jalan menur, juga sepanjang aliran air di jeruk sing ke barat akan dilakukan perbaikan.
Termasuk pada pembenahan di Tambak kemangi ada penambahan pintu air untuk mempercepat proses aliran air ke barat.
Disinggung sebab adanya banjir Jamus merinci selain karena debit air hujan yang deras dan besar juga faktor run off dimana serapan tanah yang semakin berkurang, sehingga semua air sekarang mengalir ke sungai .
Lahan lahan tanah yang bisa menyerap air langsung meresap ke tanah sekarang sudah banyak berkurang tertutup bangunan dan adanya plesterisasi." jelas Jamus.
Hal lain yang menjadi sebab banjir dijelaskan oleh Jamus adalah adanya banyak sampah yang menjadi sebab penyumbatan aliran air. Dirinya menghimbau untuk masyarakat benar benar memperhatikan kebersihan dan larangan membuang sampah ke aliran air maupun sungai.
0 Komentar