Ponorogo, SW_ Smada Futsal Championship (SFC) ke-18 ajang tahunan bergengsi SMA Negeri 2 Ponorogo dibuka pada Sabtu, 11 Januari 2025, di GOR Singodimedjo, Ponorogo.
SFC memperebutkan Piala Bergilir Bupati Ponorogo,diikuti oleh 58 tim dari SMP, SMA, dan SMK Karesidenan Madiun.
Kompetisi akan berlangsung selama delapan hari, mulai 11 hingga 18 Januari 2025, dengan berbagai hiburan disela sela kegiatan kompetisi futsal.
Kepala SMA Negeri 2 Ponorogo, Mursid, M.Pd., dalam sambutannya menyampaikan rasa terima kasih atas kehadiran berbagai pihak yang mendukung terselenggaranya SFC 2025. Mursid menegaskan bahwa acara ini adalah salah satu dari enam agenda besar tahunan sekolah.
Dirinya berharap ini tidak hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga wahana untuk mengembangkan potensi siswa, meningkatkan prestasi, dan menjalin silaturahmi antara SMP, SMA, dan SMK se-Karesidenan Madiun.
" Solidaritas dan sportivitas harus selalu dijunjung tinggi,” ungkapnya
Pada sesi pembukaan SFC 2025 juga dimeriahkan dengan penampilan seni yang spektakuler dari siswa-siswi SMAN 2 Ponorogo. Tarian daerah dan modern ditampilkan dengan memukau, menambah semarak suasana sesi pembukaan di GOR Singodimedjo.
Penonton dari berbagai kalangan, mulai dari pelajar hingga masyarakat umum, tampak antusias mengikuti jalannya acara.
Agenda SFC ini sendiri di buka secara resmi oleh Lilik Slamet Rahardjo mewakili bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko. Dirinya mengungkap bahwa kegiatan SFC ini sangat mendukung pengembangan prestasi siswa dan menjadi bukti nyata komitmen SMAN 2 Ponorogo dalam mencetak generasi muda berprestasi. (Joe)
0 Komentar