Ini dilakukan untuk memastikan situasi di Ponorogo tetap kondusif.
“Sesuai instruksi dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) GRIB Jaya, kami meminta seluruh jajaran, mulai dari PAC, Srikandi, Satgas, hingga Gembong GRIB Jaya di Ponorogo, untuk menahan diri dan tidak terprovokasi oleh kejadian di Blora,” ujar Agustino, Kamis (16/1/2025).
Dirinya menjelaskan bahwa GRIB Jaya Ponorogo memiliki tanggung jawab untuk menjaga ketertiban, keamanan, dan kedamaian wilayah.
Agustino menekankan, bahwa GRIB Jaya sebagai organisasi massa berkomitmen menjunjung tinggi nilai persatuan dan kesatuan bangsa
“Kita harus menjadi teladan bagi masyarakat dalam menjaga stabilitas sosial. Hindari langkah-langkah yang berpotensi memperkeruh situasi,” jelasnya
Dirinya menjelaskan GRIB Jaya Ponorogo terus memperkuat sinergi dengan pemerintah daerah dan aparat keamanan untuk menciptakan harmoni di tengah masyarakat.
“Mari kita buktikan bahwa keberadaan GRIB Jaya di Ponorogo bertujuan untuk membantu dan melayani, bukan menciptakan konflik,” ujarnya.
Di tengah berbagai tantangan, Agustino memastikan GRIB Jaya Ponorogo tetap solid dan siap menjadi mitra strategis dalam menjaga stabilitas daerah.
"Ini menjadi komitmen DPC GRIB Jaya Ponorogo untuk menjaga keamanan dan perdamaian wilayah serta mendukung nilai-nilai organisasi dalam mempererat kebersamaan di masyarakat" Pungkas Agustino
0 Komentar